Kenapa Harus Kuliah D3 Teknik Sipil

Posted by taufick max Minggu, 03 Februari 2013 4 komentar
Share on :

Kenapa Harus Kuliah D3 Teknik Sipil

Kuliah D3 Teknik Sipil
Untuk Kuliah Teknik Sipil kita bisa memilih antara Memilih Program Strata 1 (S1) atau Diploma tiga (D3). Namun kadang muncul pertanyaan dalam hati, apa sih perbedaan antara Teknik Sipil S1 dan Teknik Sipil D3 ? Kenapa harus ada Program D3 Teknik Sipil sementara ada yang Program S1 ?, Bagaimana Lowongan Pekerjaan Untuk orang yang kuliah D3 Teknik Sipil ?, dan apakah Metode Pembelajaran antara D3 Teknik Sipil dan S1 berbeda ?, dan masih banyak pertanyaan-pertanyaan yang bisa muncul berhubungan D3 Teknik Sipil
Untuk itulah pada kesempatan ini Melalui Blog Kampus-Sipil ini kita akan diskusikan tentang Kuliah dengan D3 Teknik Sipil.

Perbedaan D3 Teknik Sipil dan S1 Teknik Sipil

Perbedaan antara D3 Teknik Sipil dan S1 Teknik Sipil yaitu :

Pertama : menurut Surat Keputusan Menteri No.232 tahun 2000:

"Pendidikan profesional(D3) adalah pendidikan yang diarahkan terutama pada kesiapan penerapan keahlian tertentu dan diselenggarakan oleh akademi, politeknik, sekolah tinggi, institut, dan universitas."

"Pendidikan akademik(S1) adalah pendidikan yang diarahkan terutama pada penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, dan/atau kesenian dan diselenggarakan oleh sekolah tinggi, institut, dan universitas

Kedua : dari Segi Titel atau gelar, 

Bagi lulusan S1 Teknik Sipil mendapatkan Gelar ST di belakang namanya (dulunya Ir.). sedangkan untuk D3 Teknik Sipil gelarnya AMD dibelakang namanya.

Ketiga : Produk Akhir Studi

Pada Semester Akhir Syarat untuk lulus dari D3 Teknik Sipil yaitu membuat Laporan Akhir hasil magang diPerusahan atau Instansi Tertentu. sementara Untuk S1 Teknik Sipil harus melakukan Penelitian dan Menyusun Skripsi

Keempat : Fokus Studi

D3 Teknik Sipil lebih difokuskan tentang Penerapan untuk bisa menjadi tenaga Ahli, sementara S1 lebih ke Sains dan Penelitian untuk menjadi pemikir-pemikir di bidang Ketekniksipilan.

Tujuan Kuliah D3 Teknik Sipil

Tujuan yang pertama yaitu untuk perkuliahan D3 Teknik Sipil lebih cendrung berhubungan dengan Aplikasi dilapangan, atau lebih ditekankan pada Skill makanya lebih banyak Prakteknya ketimbang Teorinya.

Tujuan Kedua para Lulusan D3 Teknik Sipil diharapkan setelah Lulus dapat menjadi Tenaga Teknis sebuah Perusahan atau Instansi.

Metode Pembelajaran D3 Teknik Sipil

- Kurikulum D3 Teknik Sipil memiliki bobot studi 60% praktek dan 40% teori
- Setiap Mata kuliah diarahkan pada Pemantapan Skill/vokasional
- Masa Studi D3 Teknik Sipil yaitu 3 Tahun
- Tugas akhirnya yaitu Kerja Lapangan dan Laporan
- D3 Teknik Sipil Memiliki Galar Ahli Madya (A.Md)

Kampus yang Membuka D3 Teknik Sipil

Program D3 Teknik Sipil
-Diploma tiga/ D3 Teknik Sipil ITS adalah salah satu program studi di ITS yang telah berdiri selama tiga dasawarsa di bawah Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan. Program studi ini mendidik mahasiswanya menjadi tenaga-tenaga profesional dalam perencanaan dan pembangunan di bidang prasarana sipil seperti jalan raya, drainase, penyediaan air dan sarana gedung.

- Program Diploma Teknik Sipil SV UGM merupakan salah satu program di UGM yang menyelenggarakan pendidikan jalur vokasi/ profesi di bidang aplikasi ketekniksipilan dan senantiasa mempunyai komitmen terhadap tersedianya sumber daya manusia yang terampil dan siap memasuki dunia kerja.

- Diploma tiga/ D3 Teknik Sipil Institut Teknologi Sepeluh November Bertujuan membentuk pendidikan tinggi teknik sipil professional yang terkemuka, untuk memenuhi kebutuhan lulusan dengan keahlian khusus teknik sipil terapan terutama di bidang prasarana kota, pembangunan gedung yang berwawasan lingkungan dan pengembangan maritim di Indonesia dan Asia Pasifik.

- Diploma tiga/ D3 Teknik Sipil Politeknik Negeri Jakarta. Memiliki 3 Jurusan yaitu D3 Teknik Sipil Konstruksi Gedung, D3 Teknik Sipil Konstruksi Sipil, dan D3 Teknik Sipil Manajemen Konstruksi.

Dan masih banyak lagi kampus yang membuka Program D3 Teknik sipil. Bagi anda yang mengetahui kampus-kampus lain bisa berkomentar dibawah ini.

Demikianlah Tulisan tentang Kuliah D3 Teknik Sipil. jadi buat Adik-adik yang masih SMA/SMK yang mau Kuliah mengambil Jurusan Teknik Sipil, pertama -tama sebelum kuliah tanyakan dulu dalam diri anda. apa tujuannya untuk Kuliah ?. Jika Kuliahnya bertujuan untuk mencari Pekerjaan Maka D3 Teknik Sipil merupakan pilihan yang tepat, namun Jika ingin menjadi Pemikir dibidang sains Konstruksi atau Keteknik Sipilan maka S1 Teknik Sipil yang harus anda pilih. Mungkin itu saja pembahasan kita pada kali ini. Jika ada yang salah Mohon petunjuk dan masukannya.

Salam. Merah Hitam.

Anda Juga Bisa Membaca Artikel Lain Tentang Teknik Sipil :

Cara Mendapatkan Buku Teknik Sipil gratis
Cara Belajar Ilmu Teknik Sipil  
Mengenal Jurusan Teknik Sipil

 

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Kenapa Harus Kuliah D3 Teknik Sipil
Ditulis oleh taufick max
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://kampus-sipil.blogspot.com/2013/02/kenapa-harus-kuliah-d3-teknik-sipil.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.
Share on :

4 komentar:

Kang Sun mengatakan...

Baru tahu sekarang mengapa ayah saya dulu memilih D3 Teknik Sipil. atau mungkin ada alasan lain ya, Sob?

Anonim mengatakan...

Unj (universitas negeri jakarta) juga membuka prodi d3 teknik sipil min. Kebetulan saya lagi kuliah disana dan d3 di unj tentunya bukan dididik jadi tenaga pengajar tp jadi tenaga ahli

Anonim mengatakan...

ijin mas,.,. D3 teknik sipil ITS adakah yang klas malam (ekstension) ?

Unknown mengatakan...

Untuk kuliah D3 tehnik sipil terbatas usia apa tidak ya kak

Posting Komentar

MOHON MASUKAN DAN PENDAPAT ANDA TENTANG ARTIKEL DI ATAS JIKA DALAM TULISAN ADA YANG SALAH MOHON SARAN DAN KRITIKANNYA DALAM RANGKA PENYEMPURNAAN ILMU TEKNIK SIPIL SAYA

Materi Populer